Kelebihan dan Kekurangan Motor Listrik Vespa, Uwinfly T3

Otomatif17 views

Salah satu motor listrik yang banyak dicari oleh pengguna roda dua diantaranya Uwinfly T3. jenis motor ini pertama kali masuk Indonesia pada Juli 2022 tepatnya di ajang Perklindon Electric Vehicle Show.

Sekilas motor ini memiliki desain mirip seperti motor Vespa mulai dari bodi dan yang lainnya. Untuk harga Motor Listrik Vespa ini hanya Rp. 9 jutaan saja dan ini tentu lebih terjangkau daripada motor pada umumnya.

Meski harganya yang murah namun dari sisi fitur-fitur di dalamnya terbilang bagus. Namun dibalik fitur itu ada beberapa kekurangan yang juga perlu diketahui oleh kamu yang akan membeli motor ini.

Keunggulan Motor Listrik Uwinfly T3

Ada beberapa keunggulan yang disematkan di motor listrik mirip Vespa ini dan berikut ulasannya:

Tampilannya Menarik

Motor listrik yang baru rilis di Indonesia ini dikenal memiliki tampilan yang cukup menarik. Sekilas dari sisi tampilannya sangat mirip dengan Vespa Model S yang harganya jauh lebih mahal. Untuk Vespa S sekarang ini pasarannya ada di harga Rp. 42 juta.

Harga Murah

Meski modelnya mirip Vespa S namun dari sisi harga motor ini jauh lebih murah. Hingga saat ini pasaran motor ini ada di angka natara Rp. 9 juta hingga Rp. 11.5 juta saja.

Dengan demikian kamu bisa lebih hemat hingga 30 jutaan dengan desain dan bodi yang mirip dengan Vespa S. Selain itu dengan harga Rp. 9 jutaan ini kamu sudah bisa mendapatkan teknologi motor dengan tarikan lebih instan.

Ramah Lingkungan

Dengan menggunakan motor ini otomatis membuat udara di lingkungan sekitar menjadi bersih. Sebab motor ini tidak menggunakan bahan bakar melainkan tenaga listrik. Maka dari itu motor ini sering disebut sebagai kendaraan yang ramah lingkungan dan tidak menimbulkan polusi.

Fiturnya Sudah Canggih

Perlu diketahui bahwa motor ini dari sisi fitur yang disematkan sudah tergolong canggih. Misalnya saja pada bagian pencahayaan baik depan atau dibelakang sudah menggunakan LED. Sehingga ketika berkendara malam hari tetap aman karena cahaya bisa menerangi jalanan yang gelap.

Selain itu dari sisi panel instrumen yang digunakan juga sudah serba digital. Fitur seperti ini tentu sangat bermanfaat karena memudahkan pengguna dalam mendapatkan informasi di panel tersebut.

Kekurangan Motor Listrik

Selain memiliki kelebihan, motor ini juga punya beberapa kekurangan yang cukup menonjol diantaranya:

Jarak Tempuhnya Dekat

Meski harganya terbilang cukup terjangkau ternyata motor ini memiliki jarak tempuh yang dekat. Bayangkan saja dalam kondisi baterai 100%, pengguna hanya bisa memacu motornya hingga jarak 60 km saja.

Selain itu selama perjalanan, motor listrik ini tidak boleh dipacu terlalu cepat agar mesinnya tetap stabil. Kamu hanya boleh memacu motor ini di kecepatan antara 50-60 km/jam saja.

Waktu Pengisian Lama

Karena bentuknya motor listrik maka kamu harus melakukan pengisian baterai terlebih dahulu. Dalam proses pengisian baterai dari 0-100% membutuhkan waktu 5 jam. Waktu ini terbilang cukup lama selain itu di motor ini tidak ada opsi untuk pengisian cepat yang biasanya dijual secara terpisah.

Jadi motor listrik yang mirip Vespa ini memang layak untuk dimiliki oleh setiap orang karena harganya hanya Rp. 9 jutaan saja. Namun dalam proses penggunaanya sebaik untuk lokasi yang dekat-dekat saja. Sebab jarak tempuh dari motor ini terbatas dan tidak boleh terlalu cepat.